Waspada virus MERS di Korea Selatan

Pemerintah Hong Kong mengeluarkan peringatan terbang ke Korea Selatan menyusul wabah virus MERS yang telah menjangkiti lebih dari 90 orang, tujuh di antaranya meninggal.

pengunjung dari hong kong
Keterangan gambar, Pengunjung dari Korea Selatan tiba di Hong Kong dengan menggunakan masker Selasa (09/06). Hong Kong mengeluarkan peringatan kepada warganya untuk menghindari kunjungan ke Korea Selatan menyusul wabah yang telah menyebabkan tujuh orang meninggal.
anak sekolah korea selatan
Keterangan gambar, Murid-murid sekolah diperiksa temperatur tubuhnya oleh para guru. Setidaknya hampir 1.900 sekolah sudah diliburkan akibat wabah virus MERS.
membersihkan stasiun kereta
Keterangan gambar, Petugas kebersihan membersihkan stasiun kereta. Virus MERS - Middle East Respiratory Syndrome - pertama kali terjadi di Arab Saudi pada 2012 dan sejauh ini tercatat 93 orang terkena, menurut pemerintah Korea Selatan.
petugas membersihkan kereta
Keterangan gambar, Petugas membersihkan kereta bawah tanah untuk mencegah penularan virus.
pesawat
Keterangan gambar, Para petugas dilengkapi baju pelindung membersihkan toilet-toilet umum.
kereta
Keterangan gambar, Guna mencegah penyebaran virus MERS, transportasi umum disemprot dengan disinfektan.
pesawat
Keterangan gambar, Semua moda transportasi termasuk pesawat juga dibersihkan guna mencegah penularan lebih lanjut.
rumah sakit
Keterangan gambar, Petugas kesehatan mengenakan pakaian pelindung ketika berbicara dengan pengunjung di depan unit gawat darurat Samsung Medical Centre, Seoul.
pasien MERS
Keterangan gambar, Perawat mengenakan pakaian pelindung lengkap saat menangani pasien penderita virus MERS di rumah sakit Daejeon.