Pagelaran mode di sawah untuk lingkungan

Sebuah fashion show bertemakan kampanye lingkungan hidup digelar di kampung Nyalindung, Desa Linggar, Rancaekek Kabupaten Bandung untuk meningkatkan kesadaran tidak memakai bahan beracun.

Pagelaran mode di tengah sawah berlimbah, di Bandung, Jawa Barat.
Keterangan gambar, Seorang model berpose dengan menggunakan masker diwajahnya. Pagelaran mode unik ini bertepatan dengan Hari Air Sedunia yang diselenggarakan atas kerjasama aktivitis organisasi lingkungan Greenpeace, para desainer, model, serta masyarakat dan Paguyuban warga peduli lingkungan (Pawapeling).
Pagelaran mode di tengah sawah berlimbah, di Bandung, Jawa Barat.
Keterangan gambar, Lokasi catwalk terletak tepat di tengah area persawahan masyarakat Rancaekek yang sudah puluhan tahun terkena pencemaran industri tekstil. Rancaekek dipilih sebagai lokasi kampanye karena di sana pula deretan pabrik yang didominasi oleh manufaktur tekstil berdiri.
Pagelaran mode di tengah sawah berlimbah, di Bandung, Jawa Barat.
Keterangan gambar, Kampanye ini bertujuan agar industri mode global maupun lokal lebih peduli terhadap lingkungan hidup dan menghilangkan bahan kimia beracun pada proses bahan kain.
Pagelaran mode di tengah sawah berlimbah, di Bandung, Jawa Barat.
Keterangan gambar, Pagelaran mode ini mempertunjukkan karya eco-fashion dari beberapa perancang mode Indonesia, seperti Hanna Farhana dan Felicia Budi.
Pagelaran mode di tengah sawah berlimbah, di Bandung, Jawa Barat.
Keterangan gambar, Fashion show ini digelar untuk menyuarakan kepada produsen industri mode agar menghentikan pencemaran B3 dan peduli terhadap kerusakan lingkungan dengan menciptakan produk teskstil bebas racun.
Pagelaran mode di tengah sawah berlimbah, di Bandung, Jawa Barat.
Keterangan gambar, Setiap model membawa spanduk kecil yang berisi seruan pentingnya industri mode global dalam memperhatikan lingkungan pada proses pengoperasiannya.
Pagelaran mode di tengah sawah berlimbah, di Bandung, Jawa Barat.
Keterangan gambar, Limbah industri beracun tersebut sangat berkontribusi terhadap pencemaran di sungai Citarum, yang juga merupakan sungai terbesar di Jawa, dimana jutaan warga menjadikannya sumber pasokan air untuk pertanian, domestik dan penggunaan pribadi.
Pagelaran mode di tengah sawah berlimbah, di Bandung, Jawa Barat.
Keterangan gambar, Dukungan dari praktisi dan pencinta mode memegang peranan penting dalam pagelaran mode ini yang diharapkan mampu mengubah perilaku merek-merek global.
Pagelaran mode di tengah sawah berlimbah, di Bandung, Jawa Barat.
Keterangan gambar, Penggunaan masker dalam pagelaran mode ini sebagai salah bentuk seruan untuk industri mode global agar tidak merusak lingkungan dan membahayakan kesehatan.