Mendesak penuntutan mundur Presiden Rousseff

Warga Brasil menminta proses penuntutan mundur atas Presiden Dilma Rousseff digelar karena dianggap mengetahui skandal korupsi di Petrobras.

Unjuk rasa di Brasil
Keterangan gambar, Ratusan ribu warga Brasil turun ke jalan-jalan di berbagai kota untuk mendesak agar digelar proses penuntutan mundur Presiden Dilma Rousseff, Minggu 15 Maret.
Unjuk rasa di Brasil
Keterangan gambar, Korupsi yang menjadi keprihatinan para pengunjuk rasa terkait dengan perusahaan minyak nasional, Petrobras, yang pernah dipimpin Rousseff sebelum menjadi presiden.
Unjuk rasa di Brasil
Keterangan gambar, Beberapa pengunjuk rasa secara terbuka meminta agar militer campur tangan membubarkan pemerintahan yang dipimpin Presiden Rousseff.
Unjuk rasa di Brasil
Keterangan gambar, Warga seperti semut yang memenuhi jalan-jalan di Sao Paulo, dengan jumlah pengunjuk rasa di kota ini menjadi yang terbesar mencapai sekitar 500.000 orang.
Unjuk rasa di Brasil
Keterangan gambar, Pantai Copacobana di Rio de Janeiro yang biasanya menjadi tempat bersantai kini menyaksikan unjuk rasa politik.
Unjuk rasa di Brasil
Keterangan gambar, Sepertinya tidak ada pawai di Brasil yang tidak diramaikan dengan para perempuan yang bergaya seperti model, termasuk ketika menuntut Presiden Rousseff mundur.
Unjuk rasa di Brasil
Keterangan gambar, Di ibukota Brasilia, unjuk rasa antara lain digelar di depan gedung Kongres Brasil untuk menuntut agar dimulai proses penuntutan mundur atas presiden.
Unjuk rasa di Brasil
Keterangan gambar, Unjuk rasa juga digelar di laut oleh para pengendara sepeda motor air.
Unjuk rasa di Brasil
Keterangan gambar, Laporan-laporan menyebutkan pengunjuk rasa di ibukota Brasilia, Rio de Janeiro, dan di kota-kota lainnya mencapai satu orang.