Warga Chechnya menentang Charlie Hebdo

Umat Islam di Chechnya, Rusia, menggelar aksi unjuk rasa menentang Charlie Hebdo yang menerbitkan kartun Nabi Muhammad dalam edisi terbarunya.

Unjuk rasa di Grozny
Keterangan gambar, Umat Muslim Chechnya menggelar aksi unjuk rasa di dekat Masjid Agung di ibukota Grozny untuk menentang Majalah Charlie Hebdo yang menerbitkan kartun Nabi Muhammad, Senin 19 Januari.
Slogan kami bukan Charlie
Keterangan gambar, Beberapa pengunjuk rasa membawa spanduk bertuliskan, 'Kami bukan Charlie' sebagai lawan dari kampanye 'Saya adalah Charlie' untuk mendukung Charlie Hebdo setelah serangan militan Islam atas kantornya menewaskan 12 orang.
Unjuk rasa di Grozny
Keterangan gambar, Para perempuan ikut meramaikan unjuk rasa di Grozny, Chechnya, yang merupakan bagian dari negara Federal Rusia.
Masjid Agung Grozny
Keterangan gambar, Sebagian pengunjuk rasa menyempatkan diri bersembahyang di Masjid Agung Grozny di tengah aksinya.
Warga Chechnya
Keterangan gambar, Unjuk rasa secara khusus menentang penerbitan terbaru Majalah satire Charlie Hebdo dengan gambar sampul kartun Nabi Muhammad.
Ramzan Kadyrov
Keterangan gambar, Pemimpin Chechnya yang pro-Rusia, Ramzan Kadyrov, menyampaikan pidato kepada para peserta unjuk rasa.
Aksi unju rasa di Chechnya
Keterangan gambar, Puluhan ribu orang meramaikan aksi unjuk rasa di berbagai tempat di Chechnya untuk menentang Majalah Charlie Hebdo yang menerbitkan kartun Nabi Muhammad.
Foto narsis
Keterangan gambar, Seorang pria mengambil foto narsis dengan latar belakang aksi unjuk rasa.