Dua pria tembaki kantor Charlie Hebdo

Serangan mematikan terhadap kantor majalah satiris Prancis, Charlie Hebdo, di Paris menewaskan setidaknya 11 orang, empat orang mengalami luka berat.

Charlie Hebdo diserang
Keterangan gambar, Korban penembakan di kantor majalah satiris Charlie Hebdo dibawa ke rumah sakit. Penembakan di kantor ini di Paris pada Rabu pagi (07/01) menewaskan setidaknya 11 orang, empat orang lainnya luka berat.
Charlie Hebdo diserang
Keterangan gambar, Polisi mengamankan kawasan di sekitar kantor majalah satiris Charlie Hebdo di Paris. Para pejabat mengatakan penembakan ini dilakukan dengan senapan laras panjang.
Charlie Hebdo diserang
Keterangan gambar, Presiden Prancis mengunjungi lokasi kejadian. Ia mengatakan bahwa ini adalah serangan barbar.
Charlie Hebdo diserang
Keterangan gambar, Majalah Charlie Hebdo pernah memicu kontroversi ketika pada 2011 menerbitkan karikatur Nabi Muhammad. Agama-agama lain juga menjadi objek satiris majalah ini.
Charlie Hebdo diserang
Keterangan gambar, Bukan sekali ini kantor Charlie Hebdo diserang. Beberapa tahun lalu kantor ini diserang dengan bom molotov.
Charlie Hebdo diserang
Keterangan gambar, Polisi mengatakan pelaku serangan ini berjumlah setidaknya dua orang. Kedua orang ini mengenakan topeng dan melepas tembakan dengan senjata otomatis.