Semarak lampu Natal di berbagai kota

Beberapa kota di dunia sudah mulai menyalakan rangkaian lampu warna-warni untuk menyambut perayaan Natal.

Oxford Street
Keterangan gambar, Kawasan belanja Oxford Street di pusat kota London, Inggris, sudah berhias dengan semarak lampu, dan menjadi salah satu atraksi wisata bagi turis asing maupun warga Inggris.
Carnaby Street, London.
Keterangan gambar, Carnaby Street, salah satu tempat belanja yang tak jauh dari Oxford Street, juga sudah dipercantik untuk menghadapi Natal.
Lampu Natal di Carnaby Street
Keterangan gambar, Orang-orang ikut meramaikan upacara pemasangan lampu Natal di Carnaby Street, Jumat malam 13 November.
Taman Hiburan Yomiuri Land di Tokyo
Keterangan gambar, Walau umat Kristen merupakan minoritas di Jepang, taman hiburan Yomiuri Land di Tokyo ikut meramaikan perayaan Natal dengan gemerlap lampu warna-warni.
Seorang anak 'bermandikan' sinar
Keterangan gambar, Seorang anak 'bermandikan' sinar berwarna ungu di taman hiburan Yomiuri Land, Tokyo.
David Beckham
Keterangan gambar, Mantan pemain sepak bola Inggris, David Beckham menjadi bintang dalam perayaan lampu Natal di pusat pertokoan Marina Bay, Singapura, Sabtu 15 November.
Marina Bay, Singapura
Keterangan gambar, Penyalaan lampu Natal di Marina Bay menjadi awal dari serangkaian acara untuk perayaan pesta Natal 'komersial' di tempat itu.
Taipeh, Taiwan
Keterangan gambar, Pohon Natal tertinggi di Taiwan ini dipajang di kota Banciao, yang dihias 100.000 bola lampu dengan 256 warna, hingga 4 Januari 2015.