Bisnis kurban: tradisional dan kontemporer

Sejak beberapa tahun terakhir hewan kurban mulai dipasarkan oleh Sales Promotion Girl ber-iPad. Apakah penjualan tradisional tergusur?

Penjual kurban di Depok
Keterangan gambar, Teknik pemasaran 'sekuler' masuk ke bisnis hewan kurban --ritual sakral umat Islam. Dengan mempekerjakan Sales Promotion Girl, SPG, alias gadis penunggu dagangan, seperti di Depok. Sang SPG menunggui hewan-hewan dagangannya, dengan iPad.
Penjual kurban di Depok
Keterangan gambar, Sembari menunggu pembeli, si gadis penjaja sesekali memeriksa dan mengurus hewan kurban dagangannya. Juga memberi makan.
Ternak kurban
Keterangan gambar, Aroma tempat penjualan hewan kurban diyakini tidak seharum dan seresik pameran mobil, atau pertokoan barang bermerk, misalnya. Tapi itu bagian dari tugas.
Penjual kurban
Keterangan gambar, Pemilik tempat penjualan hewan ini mendandani para SPG dengan busana yang mungkin dibayangkan seperti di dongeng 1001 malam, seperti keempat penjaja yang lagi duduk-duduk dengan tablet masing-masing.
Penjual kurban
Keterangan gambar, Tidak jelas, apakah sapi-sapi itu bisa membedalkan, apakah mereka dijual oleh abang-abang lusuh atau para puteri 1001 malam ber-iPad dengan tempat dagangan yang juga menyebut diri 'Mall'.
Penjual pria
Keterangan gambar, Di tempat penjualan lain, tidak pakai nama 'mall' dan tidak dengan gadis penjaja khusus, hewan-hewan itu, berurusan dengan kaum lelaki, yang antara lain memberi asupan vitamin.
Hewan ternak
Keterangan gambar, Namun jika ternaknya sapi, vitamin disuntikkan dan tetap oleh gadis penjaja berpakaian 1001 malam ber-iPad.
Sapi
Keterangan gambar, Di tempat-tempat penjualan hewan kurban yang dijalankan secara tradisional, para penjajanya umumnya lelaki, dan bercelana pendek, dan biasanya tidak membawa iPad, juga tidak berdandan khusus.
Kambing
Keterangan gambar, Banyak juga tempat penjualan hewan kurban gaya tradisional yang menyita jalanan atau trotoar.
Ternak kurban
Keterangan gambar, Idul Adha akan berlangsung tanggal 5 Oktober, yang biasanya disepakati bulat oleh seluruh kalangan umat, berbeda dengan Iedul Fitri yang lebih sering didahului pertentangan pendapat tentang harinya.
Hewan kurban
Keterangan gambar, Sebagaimana di bisnis lain, para usahawan hewan kurban bervariasi: ada yang bermodal besar sampai menyewa gadis penjaja, tapi banyak juga pedagang kecil.