Meruwat rambut gimbal di Dieng

Acara tahunan Festival Budaya Dieng berisi berbagai acara seni dan budaya dengan acara puncak upacara pemotongan rambut gimbal anak-anak.

dieng
Keterangan gambar, Masyarakat berkumpul menyaksikan upacara Ruwatan Rambut Gimbal bagian dari Festival Budaya Dieng tanggal 31 Agustus di Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah.
dieng
Keterangan gambar, Rambut gimbal anak-anak gimbal dipotong sebagai bagian dari ritual Jamasan di Dataran Tinggi Dieng.
dieng
Keterangan gambar, Fenomena anak gimbal terjadi di sejumlah desa di Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah. Anak-anak asli Dieng yang berusia 40 hari sampai 6 tahun memiliki rambut gimbal yang alami dan bukan dibuat.
dieng
Keterangan gambar, Pemuka adat memotong rambut gimbal anak-anak Dataran Tinggi Dieng. Anak gimbal tersebut awalnya terserang demam dengan suhu tubuh sangat tinggi disertai mengigau waktu tidur. Gejala tersebut tidak bisa diobati sampai akhirnya normal dengan sendirinya namun rambut sang anak berubah menjadi gimbal.
dieng
Keterangan gambar, Para pemimpin agama Dieng mempersiapkan berbagai sesajen seperti nasi merah dan putih, ayam goreng, dan buah-buahan pada Ruwatan Rambut Gimbal.
dieng
Keterangan gambar, Seorang penari tradisional Jawa bertopeng dan berambut palsu gimbal pada pawai pertunjukan Festival Budaya Dieng.
dieng
Keterangan gambar, Pertunjukan seni tradisional Cina seperti Barongsai pawai Ruwatan Rambut Gimbal di Festival Budaya Dieng Jawa Tengah.