Kaum buruh Indonesia menuntut

Di hari buruh internasional, ribuan buruh di berbagai wilayah Indonesia menggelar unjuk rasa menuntut perbaikan kesejahteraan.

demo may day
Keterangan gambar, Ribuan buruh yang memadati Bundaran Hotel Indonesia dan bergerak menuju Istana Merdeka, Jakarta, menuntut perbaikan kesejahteraan. (Foto-foto: Heyder Affan)
demo may day
Keterangan gambar, Unjuk rasa buruh di Jakarta diwarnai pula tuntutan agar calon presiden pada pemilu presiden 2014 bersikap pro buruh.
demo may day
Keterangan gambar, Seorang buruh dari Konfederasi Kasbi menuntut penghapusan sistem kontrak kerja dan outsourcing.
demo may day
Keterangan gambar, Dalam aksinya, buruh juga meminta jaminan pensiun yang harus ditetapkan pada Juli 2015 karena UU Jaminan Pensiun sudah ada.
demo may day
Keterangan gambar, Ribuan buruh mulai memadati bundaran Hotel Indonesia. Mereka menuntut pengesahan RUU Pekerja Rumah Tangga dan Revisi UU Pekerja Migran.
demo may day
Keterangan gambar, Seorang buruh peserta demo di antara spanduk berisi tuntutan penghapusan upah murah dan outsourching.
demo may day
Keterangan gambar, Pemimpin kelompok buruh melakukan orasi di depan massa buruh di dekat Bundaran HI Jakarta.
demo may day
Keterangan gambar, Menggotong baliho bergambar Sukarno dan mendiang Marsinah, kelompok buruh menyuarakan tuntutan kesejahteraan bagi mereka.
demo may day
Keterangan gambar, Belasan wartawan yang tergabung dalam Aliansi Jurnalis Independen, AJI, juga menuntut perbaikan kesejahteraan wartawan.
demo may day
Keterangan gambar, Tuntutan jaminan pensiun bagi buruh juga disuarakan kelompok buruh dalam aksinya di Bundaran HI, Jakarta.