Pameran gajah dan binatang purba

Gajah purba dan binatang-binatang lain dari zaman es dipamerkan di Skotlandia, di antaranya Lyuba, mamut berusia 40.000 tahun.

Binatang dari zaman es
Keterangan gambar, Pameran 'Mammoths of the Ice Age' dibuka di Museum Nasional Skotlandia di Edinburgh pada Jumat (17/01) hingga 20 April 2014. Mayoritas koleksi dibuat oleh The Field Museum di Chicago dan untuk pertama kalinya koleksi zaman es dipamerkan bersamaan di Eropa.
Binatang dari zaman es
Keterangan gambar, Pameran ini mengeksplorasi misteri zaman es dan kehidupan mamalia khas pada era ini; mamut dan mastodon. Ilustrasi oleh Velizar Simeonovski.
Binatang dari zaman es
Keterangan gambar, 'Silsilah keluarga' gajah, mamut, dan mastodon bisa ditelusuri 55 juta tahun lalu dari asalnya di Afrika. Rangka mastodon Amerika menunjukkan gadingnya lebih melengkung dari gajah di masa sekarang. Foto oleh John Weinstein.
Binatang dari zaman es
Keterangan gambar, Mastodon memiliki tubuh lebih pendek dan gempal dari mamut, dengan tulang yang lebih tebal dan bentuk gading yang berbeda. Di Amerika Utara, mastodon hidup satu zaman dengan mamut, mengkonsumsi setidaknya 226 kg tanaman setiap harinya. Gigi mastodon (kiri) dengan ujung-ujung yang runcing digunakan untuk menyobek-nyobek kulit dan ranting, sedangkan gigi mamut (kanan) berfungsi untuk mengunyah daun dan rumput. Foto oleh John Weinstein.
Binatang dari zaman es
Keterangan gambar, Bayi mamut Lyuba berusia 40.000 tahun dikenal sebagai salah satu penemuan mamut terbaik. Lyuba ditemukan di Siberia pada 2007.
Binatang dari zaman es
Keterangan gambar, Ini adalah Lyuba yang sesungguhnya. Replika detil Lyuba dapat dilihat di pameran "Mammoth of the Ice Age" . Gadingnya retak saat ia mati. Teori para ilmuwan mengatakan bayi mammoth terperangkap dalam lumpur dan tercekik. Dari Lyuba kita dapat belajar banyak tentang perilaku mamut. Foto: International Mammoth Committee / Francis Lareille
Binatang dari zaman es
Keterangan gambar, Pengunjung dapat melihat dan menyentuh mamut berbagai ukuran dari yang terkecil hingga yang terbesar. Pameran menampilkan replika dari mamut Kolombia, saudara dari mamut berbulu, yang tingginya mencapai 4 meter.
Binatang dari zaman es
Keterangan gambar, Mamut dan mastodon hidup berdampingan di habitatnya dengan hewan lainnya -banyak dari hewan ini sudah punah- seperti kucing gigi-pedang (dalam gambar), beruang muka-pendek, kuda kuno, dan serigala.
Binatang dari zaman es
Keterangan gambar, Mamut Kolombia, gajah Afrika , dan mastodon Amerika (dari belakang ke depan) di depan manusia dengan tinggi 1,8 meter. Tidak semua mamut berukuran raksasa, faktanya mamut kerdil berukuran seperti kuda besar. Ilustrasi oleh Velizar Simeonovski.
Binatang dari zaman es
Keterangan gambar, Tidak seperti dinosaurus dan hewan prasejarah lainnya, mastodon dan mamut hidup berdampingan dengan manusia selama ribuan tahun, mamut terakhir bertahan hidup di daerah terpencil Pulau Wrangel di Laut Kutub Utara hingga 4.000 tahun lalu. Gambar mamut ini dilukis di atas tembok di gua Rouffignac di Prancis, sekitar 15.000-20.000 tahun lalu.
Binatang dari zaman es
Keterangan gambar, Ujung tombak, yang dikenal dengan sebutan Clovis, digunakan untuk berburu mamut dan mastodon. Foto oleh Charlotte Pevny. Sumber: Center for the Study of the First Americans, Texas A&M University.
Binatang dari zaman es
Keterangan gambar, Tengkorak besar dari mamut berbulu. Di eksibisi ini juga dipamerkan fosil tengkorak, replika ukuran sebenarnya dari gajah purba, dan gading.