Warga Mesir memberikan suaranya

Pemungutan suara untuk referendum rancangan konstitusi Mesir berlangsung dengan penjagaan keamanan yang ketat.

Tentara Mesir bersama pemilih
Keterangan gambar, Pasukan tentara berjaga pada hari pertama proses referendum di Mesir, di salah satu tempat pemungutan suara. Referendum akan berlangsung hingga Rabu 15 Januari.
Antrian pemilih
Keterangan gambar, Warga Mesir mengantri memberikan suara. Banyak dari mereka mengaku belum membaca rancangan konstitusi yang baru, tetapi tetap setuju mendukung militer menggulingkan Morsi.
kartu pemilih
Keterangan gambar, Petugas pengawas jajak pendapat memeriksa kartu tanda pemilih sebelum pemungutan suara berlangsung.
perempuan memilih
Keterangan gambar, Salah seorang perempuan berpartisipasi dalam referendum yang menjadi kunci utama kembalinya kekuasaan militer setelah mantan presiden Mohammed Morsi dikudeta Juli lalu.
tentara dan mawar
Keterangan gambar, DI Kairo, seorang tentara Mesir berjaga di salah satu bilik suara sambil memegang setangkai bunga mawar. Sekitar 160.000 tentara dan 200.000 polisi dikerahkan.
ibu memilih
Keterangan gambar, Seorang wanita di Kairo menggunakan hak pilihnya untuk menentukan masa depan konstitusi negaranya.
tinta
Keterangan gambar, Sama seperti di sejumlah tempat lainnya, tinta digunakan untuk memastikan seseorang sudah memberikan suaranya.