Serangan di Gaza menjelang fajar

Terbaru  16 November 2012 - 16:13 WIB
  • Masjid di Gaza
    Bumbungan asap masih terlihat menjelang fajar menyusul serangan udara Israel terhadap gedung Kementerian Dalam Negeri di Jalur Gaza pada Jumat, 16 November.
  • Pemadam Kebakaran
    Israel mengatakan militer melancarkan serangan terhadap sedikitnya 150 sasaran di wilayah Jalur Gaza sepanjang malam, termasuk kantor Urusan Sipil, Kementerian Dalam Negeri.
  • Masjid di Beit Hanun
    Pertempuran antara Israel dan Palestina, khususnya di wilayah Gaza yang dikuasai faksi Hamas, meningkat setelah Israel membunuh pemimpin militer Hamas, Ahmed Jabari, pada Rabu (14/11). Serangan Israel antara lain menghantam satu masjid di Beit Hanun, Jalur Gaza bagian utara ini.
  • Tank Israel
    Kementerian Pertahanan Israel telah meminta 30.000 tentara cadangan untuk bersiap. Sejumlah tank, kendaraan tempur lapis baja dan tentara dikerahkan ke wilayah perbatasan Israel dan Gaza.
  • Warga Israel
    Gedung di kota Ashdod, Israel selatan ini mengalami kerusakan setelah dihantam roket yang ditembakkan dari Jalur Gaza. Sejauh ini pertempuran telah menewaskan sedikitnya 19 warga Palestina dan tiga warga Israel sejak Rabu.
  • Demonstrasi di Kuala Lumpur
    Sejumlah negara Arab mengecam keras tindakan Israel. Serangan Israel terhadap Gaza juga dikecam keras oleh sebagian masyarakat dunia. Warga Malaysia menggelar demonstrasi di depan Kedutaan Besar Amerika Serikat di Kuala Lumpur untuk menentang operasi Israel.
  • Demonstrasi di Seoul
    Di ibukota Korea Selatan, Seoul, aktivis dan warga mengusung potret wajah kosong untuk menggambarkan korban tewas di Palestina. Mereka menggelar unjuk rasa di depan Kedutaan Besar Israel di Seoul.

Video

BBC © 2014BBC tidak bertanggungjawab atas isi dari situs internet pihak luar

Halaman ini akan lebih baik dilihat dengan dengan penjelajah terbaru yang memiliki fasilitas style sheets (CSS). Anda memang bisa melihat isi halaman dengan menggunakan penjelajah saat ini, namun tidak bisa untuk mendapatkan pengalaman visual secara menyeluruh. Mohon perbaraui penjelajah anda atau gunakan CSS, jika memungkinkan.

]]>