Hong Kong alami gangguan akibat topan

Topan Vincente melanda Hong Kong Senin malam yang menyebabkan lebih dari 100 orang luka-luka dan mengganggu transportasi umum.

Dampak topan di Hong Kong
Keterangan gambar, Topan Vincente menghantam Hong Kong pada Senin malam waktu setempat (23/07). Seorang pejalan kaki melewati tanda pemberhentian bus.
Warga Hong Kong
Keterangan gambar, Topan Vicente yang menghantam Hong Kong berkekuatan lebih dari 140 km per jam dan menyebabkan hujan lebat. Dua perempuan ini berusaha menembus hujan di distrik Tsim Sha Tsui.
Warga Hong Kong
Keterangan gambar, Topan menumbangkan ratusan pohon dan sempat mengganggu lalu lintas. Sebanyak 60 penerbangan dibatalkan, 60 ditunda dan 16 penerbangan dialihkan.
Seorang wisatawan
Keterangan gambar, Seorang wisatawan mengabadikan kerusakan di jalan-jalan dalam fotonya.
Petunjuk jalan tumbang
Keterangan gambar, Petunjuk lalu lintas tumbang di pinggir jalan. Pelayanan transportasi umum perlahan-lahan mulai beroperasi pada Selasa pagi.
Perancah
Keterangan gambar, Perancah terlihat runtuh di atas gedung perumahan setelah diterjang Topan Vincente.
Toko
Keterangan gambar, Panel kaca di sebuah toko di distrik Tsim Sha Tsui diperkuat dengan plester sebagai antisipasi kedatangan Topan Vincente di Hong Kong.