Putri Latifa, anak perempuan penguasa Dubai 'hilang', apa yang terjadi dengannya?
Putri Latifa al-Maktoum adalah anak perempuan penguasa Dubai yang mencoba melarikan diri dari negaranya pada 2018. Saat itu, ia mengaku takut nyawanya terancam.
Dalam video rahasia yang dikirimkan kepada salah seorang temannya, Latifa mengaku “disekap” oleh ayahnya sendiri.
Dia juga menceritakan bagaimana pasukan khusus membiusnya dan membawanya kembali ke penyekapan setelah ia gagal kabur.
Simak juga:
Saat ini, pesan-pesan video Latifa untuk teman-temannya terhenti dan keberadaannya tak diketahui.
Pemerintah Dubai dan Uni Emirat Arab tak merespons pertanyaan BBC tentang kondisi Latifa.
