Virus corona: Seberapa efektif masker mencegah penularan?
Masker menjadi barang yang paling banyak dicari saat virus corona mewabah.
Tidak hanya di Wuhan, yang jadi pusat penyebaran epidemi, tapi juga di banyak negara.
Tapi, seberapa efektif sebenarnya masker dalam menangkal penularan penyakit akibat virus?
Masker yang banyak digunakan masyarakat adalah jenis masker bedah. Sebagian ilmuwan menyebut masker itu kurang efektif karena tidak memberikan perlindungan penuh.
Simak juga:
Di sisi lain, masker itu bisa membantu mencegah penularan penyakit karena bisa membatasi "percikan" saat seseorang bersin atau batuk. Juga mencegah transmisi dari tangan ke hidung dan mulut.
Tapi, Badan Kesehatan Dunia WHO menyebut menggunakan masker saja tidak cukup.
Selain menggunakan masker, WHO merekomendasikan untuk cuci tangan sesering mungkin, hindari memegang tangan dan mulut, serta menjaga daya tahan tubuh.


