Imlek 2020: Tikus emas, simbol kebijaksanaan dan kecerdasan

Keterangan video, Imlek 2020: Tikus emas, simbol kebijaksanaan dan kecerdasan

Tahun 2020 adalah tahun tikus emas atau tikus logam dalam penanggalan China, yang diasosiasikan dengan kebijaksanaan dan kecerdasan.

Tidak hanya itu, tikus juga menandai dimulainya awal siklus 12-tahun yang baru.

Tahun baru China yang lebih sering disebut Imlek, merupakan salah satu festival terbesar di China. Dinamakan juga sebagai Festival Musim Semi, perayaan tahunan ini lekat dengan legenda monster Nian yang diusir menggunakan warna merah, cahaya terang dan suara keras.

Simak juga:

Selain itu, hal lain yang lekat dengan Imlek adalah makanannya. Dimsum melambangkan kekayaan, mi mewakili umur panjang dan ikan adalah penggambaran kelimpahan.

Angpau yang dibagikan juga punya makna tersendiri, yakni keberuntungan.

Selamat tahun baru China!