Kantor di Thailand yang izinkan karyawan membawa anjingnya

Di kalangan kaum muda Thailand, memelihara anjing ras sama seperti merawat anak dan satu perusahaan di Bangkok mengizinkan karyawan membawa anjing ke kantor.

Thailand, anjing, kantor

Sumber gambar, WASAWAT LUKHARANG/BBC THAI

Keterangan gambar, Perusahaan pemasaran internet yang berkantor di Bangkok ini mempekerjakan 100 karyawan dan sekitar 20 di antara mereka membawa anjing peliharaan ke kantor.
Thailand, anjing, kantor

Sumber gambar, WASAWAT LUKHARANG/BBC THAI

Keterangan gambar, Sebelum kebijakan resmi untuk 'mengadopsi anjing', karyawan harus meminta izin lebih dulu jika membawanya anjingnya.
Thailand, anjing, kantor

Sumber gambar, WASAWAT LUKHARANG/BBC THAI

Keterangan gambar, Beberapa anjing peliharaan tampaknya solider dengan majikannya yang sedang bekerja serius.
Thailand, anjing, kantor

Sumber gambar, WASAWAT LUKHARANG/BBC THAI

Keterangan gambar, Namun ada juga anjing yang sepertinya ingin membantu 'bos'nya.
Thailand, anjing, kantor

Sumber gambar, WASAWAT LUKHARANG/BBC THAI

Keterangan gambar, Atau yang manja dan tak mau lepas dari pangkuan.
Thailand, anjing, kantor

Sumber gambar, WASAWAT LUKHARANG/BBC THAI

Keterangan gambar, Anjing yang satu ini malah 'siap menjaga majikan' dari segala macam gangguan yang mungkin datang.
Thailand, anjing, kantor

Sumber gambar, WASAWAT LUKHARANG/BBC THAI

Keterangan gambar, Dua ekor anjing 'mojok' ketika para majikan sedang sibuk bekerja.
Thailand, anjing, kantor

Sumber gambar, WASAWAT LUKHARANG/BBC THAI

Keterangan gambar, Para anjing diharapkan buang air besar dan kecil dengan benar di toilet atau -seperti yang tertulis dalam pengumuman di dinding kantor- akan dikurung di satu pojok dan pemiliknya dipermalukan.
Thailand, anjing, kantor

Sumber gambar, WASAWAT LUKHARANG/BBC THAI

Keterangan gambar, "Apakah dia punya peliharaan lain," mungkin begitulah di benak anjing ini melihat pemiliknya tersenyum menatap layar komputer.