Kehidupan Muslim di kota New York dalam rangkaian foto

Di tengah debat soal Presiden Donald Trump yang melarang masuknya umat Muslim dari tujuh negara, museum di New York menggelar pameran foto kehidupan warga Muslim.

muslim in new york

Sumber gambar, MEL ROSENTHAL, NEW YORK CITY MUSEUM

Keterangan gambar, Museum Kota New York menampilkan pameran foto tentang kehidupan Muslim di kota Big Apple. Dalam foto ini dengan label makanan halal ini diambil pada 2001.
muslim in new york

Sumber gambar, MEL ROSENTHAL, NEW YORK CITY MUSEUM

Keterangan gambar, Pameran dibuka setelah muncul kontroversi menyusul perintah eksekutif Presiden Donald Trump yang melarang masuk Muslim dari tujuh negara. Perintah ini dihentikan oleh pengadilan. Foto ini adalah sejumlah perempuan di sekolah Al Noor pada 2001.
muslim in new york

Sumber gambar, ROBERT GERHARDT, MUSEUM OF THE CITY OF NEW YORK

Keterangan gambar, "Di tengah debat politik... penting untuk melihat sejarah Muslim di New York," kata kurator pameran, Sarah Henry kepada BBC. Di foto ini, seorang polisi New York tengah salat di Park 51, Manhattan, 2012.
muslim in new york

Sumber gambar, ED GRAZDA, VIA THE MUSEUM OF THE CITY OF NEW YORK

Keterangan gambar, "Kami dapat mengumpulkan koleksi kami dan dalam waktu sangat singkat menyusun pameran mendokumentasikan keragaman di New York dengan adanya penduduk Muslim," kata Henry. Foto ini adalah "Gawsiah Jame Masjid", di Astoria, Queens, 1997.
muslim in new york

Sumber gambar, ROBERT GERHARDT, MUSEUM OF THE CITY OF NEW YORK

Keterangan gambar, "Mereka adalah bagian dari kota ini," kata kurator. "Kami tak tahu agama yang mereka peluk dengan hanya melihat mereka." Foto ini menampilkan seorang pemain basket muda di taman sebelum salat Jumat di Brooklyn pada, 2011.
muslim in new york

Sumber gambar, MEL ROSENTHAL, NEW YORK CITY MUSEUM

Keterangan gambar, "Ibu mempelai pria di pesta pernikahan pasangan Palestina di Widdi Catering Hall", 1999.
muslim in new york

Sumber gambar, ROBERT GERHARDT, MUSEUM OF THE CITY OF NEW YORK

Keterangan gambar, Di New York terdapat sekitar 300 masjid, menurut penelitian baru-baru ini, dan salah satunya adalah Masjid Jami Parkchester di Bronx, saat Ramadan 2012 ketika sejumlah umat bersembahyang di jalan luar masjid karena penuhnya tempat..
muslim in new york

Sumber gambar, ALEXANDER ALLAND, NEW YORK CITY MUSEUM

Keterangan gambar, Pameran mencakup foto-foto dari tahun 1940 seperti anak-anak keturunan Turki ini.
muslim in new york

Sumber gambar, ED GRAZDA, MUSEUM OF THE CITY OF NEW YORK

Keterangan gambar, Kehadiran Muslim di New York bermula dari abad ke-17. Foto ini adalah salat sebelum Muslim Day Parade di Manhattan pada 1995.
muslim in new york

Sumber gambar, ED GRAZDA, MUSEUM OF THE CITY OF NEW YORK

Keterangan gambar, Masjid Medina di 11 East Street, Manhattan, 1995. Kurator Henry mengatakan tanggapan para pengunjung "sangat positif", termasuk seorang perempuan Muslim yang menyatakan terima kasih kepada pihak museum
muslim in new york

Sumber gambar, ROBERT GERHARDT, MUSEUM OF THE CITY OF NEW YORK

Keterangan gambar, Seorang anak yang ikut salat dengan ayahnya di American Muslim Society, Brooklyn pada 2010, seperti ditayangkan dalam pameran yang akan dibuka untuk umum sampai tanggal 20 Juli 2017.